Inilah Tips Diet Membakar Lemak di Tubuh dalam 7 Hari

Tips Diet Membakar Lemak
Memiliki berat badan yang ideal adalah dambaan setiap orang. Tetapi masalah yang sering sekali dikeluhkan oleh banyak orang, yaitu memiliki berat badan yang berlebih. Dan berat badan yang berlebih biasanya dikarenakan adanya penimbunan lemak di tubuh. Lemak yang ada dalam tubuh akan membuat beberapa bagian tubuh terlihat lebih besar.
Bagian tubuh yang biasanya terlalu banyak ditimbuni lemak ialah bagian perut, lengan, dan paha. Untuk mengatasi masalah yang anda alami tersebut, ada tips diet membakar lemak yang bisa anda lakukan.
Tips diet membakar lemak ini bila benar-benar anda jalankan, tanpa dilanggar satupun maka lemak di tubuh anda akan hilang hanya dalam waktu 7 hari. Yang penting adanya niat serta konsisten untuk menjalankannya, dengan demikian berat badan ideal impian anda bisa segera terwujud.
berikut tips diet alami membakar lemak yang wajib anda jalankan, yaitu:

1. Banyak mengkonsumsi air putih
Tips diet membakar lemak yang pertama yaitu dengan perbanyak konsumsi air putih. Menurut penelitian yang dilakukan oleh para ahli, mengkonsumsi 8 gelas atau 1,5 liter air putih setiap hari akan membantu membakar lemak dengan cepat. Ini karena konsumsi air putih dalam jumlah banyak akan meningkatkan metabolisme tubuh, dan metabolisme tubuh yang baik berperan dalam proses pembakaran lemak di tubuh.

2. Mengkonsumsi teh hijau
Manfaat teh hijau untuk program diet, memang sudah tidak perlu diragukan lagi.Teh hijau mampu meningkatkan metabolisme dalam tubuh sebanyak 4%.Serta mampu membakar sebanyak 60 kalori untuk setiap harinya.Minumlah teh hijau 2 kali sehari, yaitu pada pagi serta malam hari. Baca juga : Manfaat Teh Hijau Untuk Diet.

3. Konsumsi sarapan yang sehat
Sarapan memang sangat penting saat melakukan diet, tidak terkecuali untuk tips diet membakar lemak. Sarapan juga merupakan sumber energy untuk melakukan aktifitas harian. Contoh menu yang disarankan untuk diet membakar lemak yaitu sereal dengan kandungan serat yang tinggi, susu rendah lemak, serta buah-buahan. Baca juga : Daftar Menu Sarapan Untuk Diet.

4. Mengkonsumsi selai kacang
Tips diet membakar lemak berikutnya yaitu dengan konsumsi selai kacang. Kandungan magnesium serta mineral dalam selai kacang, akan membakar lemak dalam tubuh dengan cepat. Tambahkanlah selai kacang dalam roti gandum yang anda konsumsi setiap pagi, ketika menjalankan program diet.

5. Banyak makan lauk daripada nasi
Kalau biasanya ketika makan anda banyak makan nasi daripada lauknya, maka gantilah kebiasaan anda tersebut. Karena dengan mengkonsumsi lebih banyak lauk, maka lemak di tubuh akan cepat berkurang. Konsumsilah lauk yang kandungan proteinnya tinggi, seperti putih telur, tempe, tahu, dada ayam, serta makanan dengan protein tinggi yang lain. Baca juga : Makanan Pengganti Nasi Untuk Diet.

6. Olahraga rutin
Olahraga sangat penting dalam salah satu tips diet membakar lemak. Olahraga yang dilakukan juga bukan olahraga yang biasa.Karena tujuan dari olahraga yang anda lakukan benar-benar untuk membakar lemak, yang ada di dalam tubuh terutama bagian lengan, paha, dan perut. Jenis olahraga yang bisa dilakukan yaitu aerobik, angkat beban, latihan interval, serta cross training. Olahraga bisa dilakukan rutin 3 kali seminggu.

7. Istirahat yang cukup
Tips diet membakar lemak selanjutnya ialah dengan melakukan istirahat yang cukup. Istirahat akan membantu meningkatkan serta memulihkan metabolisme di tubuh, setelah seharian melakukan aktifitas. Dan waktu istirahat yang ideal adalah 7-8 jam setiap hari, dengan cukup istirahat akan meningkatkan masa otot serta membakar lemak.
Itulah beberapa tips diet membakar lemak, semoga informasi tersebut dapat menjadi pertimbangan untuk anda yang ingin mencoba menjalankan diet membakar lemak.

Subscribe to receive free email updates: