Tips Memilih dan Merawat Pakaian Bayi dengan Mudah

Tips Memilih dan Merawat Pakaian Bayi
Pada kesempatan kali ini IDS akan memberikan info tentang tips memilih dan merawat pakaian bayi anda.Memilih dan merawat pakaian bayi merupakan tugas para ibu untuk kebaikan penampilan si buah hati. Bukan hanya soal penampilan, perawatan dan kualitas pakaian bayi juga menentukan kesehatan seorang bayi. Oleh karena itu jangan dianggap enteng memilih dan merawat pakaian bayi. Karena bayi tak bisa berbicara maka ada banyak kemungkinan yang bisa terjadi dan Anda tak ketahui jika Anda melakukan hal yang salah dalam cara memilih dan perawatan pakaian bayi. Bagaimana cara memilih dan merawat pakaian bayi? Memberikan sesuatu yang berkualitas kepada putera-puteri Anda merupakan investasi kasih sayang yang akan berlanjut setelah bayi dewasa kelak. Berikan sesuatu yang terbaik untuk mereka, agar mereka terkenang bahwa Anda lah orang terbaik di dunia ini bagi mereka.

Bagaimana cara memilih dan merawat pakaian bayi? Berikut ini beberapa tipsnya:
1. Pilih kualitas bahan pakaian bayi yang lembut dan halus.
Memang biasanya harganya akan jauh lebih mahal, tapi ini sangat penting untuk kulit bayi yang masih lembut dan sangat sensitif. Kelembutan adalah sesuatu yang dibutuhkan oleh bayi, baik soal pakaian maupun sentuhan. Jangan samakan bayi Anda dengan orang dewasa, pastikan Anda memilih kualitas kain yang terbaik.
2. Perhatikan soal kebersihan pakaian bayi Anda.
Jika Anda tak punyab waktu yang cukup untuk membersihkannya, Anda bisa memanfaatkan jasa laundry atau tukang cuci pakaian. Tampilan kotor pada bayi akan merusak penampilan si buah hati Anda.
3. Kenakan warna-warna pakaian yang sesuai dengan warna kulit buah hati Anda.
Misalnya bila bayi memiliki warna kulit yang putih, pilihkan pakaian dengan warna-warna terang seperti pink, merah, kuning, biru dan sebagainya. Karena untuk anak kecil, warna terang sangat mengundung perhatian orang yang melihatnya. Ia akan terlihat lebih cantik dengan pakaian yang dikenakannya.

Jangan pernah merasa sayang untuk memberikan yang terbaik untuk buah hati Anda. Karena soal kualitas pakaian juga akan terkait dengan kesehatan bayi. Cara memilih dan merawat pakaian bayi harus dengan mengedepankan soal kualitas. Kebersihan adalah hal paling penting agar bayi anda juga terhindar dari beberapa penyakit, sebab usia di bawah lima tahun kekebalan tubuh pada bayi masih sangat lemah. Demikianlah beberapa info yang dapat kami sajikan semoga bermanfaat dan menambah wawasan Bunda untuk memberikan yang terbaik pada buah hati anda.

Subscribe to receive free email updates: