Informasi Penting Bagaimana Cara Hidup Sehat dan Benar

Cara Hidup Sehat dan Benar
Pada artikel kali ini kami ingin memberikan informasi tentang cara hidup sehat dan benar. Tubuh yang kelihatannya langsing bukan berarti tubuhnya pasti sehat lho ya ladies. Pada dasarnya kebugaran tubuh itu bergantung pada kondisi tubuh dan pikiran kita sendiri. Di jaman sekarang yang serba modern tubuh sehat sudah menjadi barang langka. Seiring berjalannya waktu, banyak yang melakukan gaya dan pola hidup tidak sehat. Gangguan berbagai macam kesehatan akibat gaya dan pola hidup yang tidak sehat seperti kanker, tumor, obesitas, hipertensi, diabetes dll, menjadi lebih sering terjadi dari hari ke hari, terbukti pasien di rumah sakit grafiknya dari tahun ke tahun penyakit-penyakit tersebut terus meningkat. Cara untuk mengatasi gangguan ini adalah dengan berolah raga secara teratur serta diet sehat yaitu menjaga pola makan kita sehari-hari. Tidak perlu menggunakan alat-alat yang mahal dalam berolah-raga, sebab kebugaran pada dasarnya berarti mengadopsi gaya hidup sehat untuk meningkatkan ketahanan mental dan fisik raga kita. Beberapa yang bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari agar terhindar dari resiko penyakit yaitu :

1. Pahami tubuh anda
Jika anda adalah orang sehat dengan postur tubuh rata-rata, maka anda tidak perlu program fitnes khusus jadi cukup sederhana saja. anda bisa lari pagi saja atau melakukan yoga untuk menjaga tingkat kebugaran tubuh. Tetapi, jika anda menderita masalah kesehatan, ada baiknya anda berkonsultasi dahulu pada orang yang profesional untuk mengetahui olah raga apa yang cocok untuk kita, jadi tidak semua olah raga itu cocok untuk tubuh lho ya. Jadi ini adalah tahap pertama cara hidup sehat dan benar.
2. Identifikasikan tujuan hidup
Pastikan tujuan hidup anda ini adalah tujuan yang positif serta fikiran positif, sehingga fokus dengan tujuan untuk niat di awal. Sedangkan tujuan utama adalah untuk mendapatkan tubuh yang sehat secara jasmani maupun rohani, mental dan spiritual.
3. Penuhi nutrisi makanan
Nutrisi adalah faktor yang paling penting dalam menjaga kesehatan kita. Makan makanan yang sehat dan alami sangat penting untuk mencapai kebugaran mental dan fisik. Ini termasuk makan makanan rendah karbohidrat, tinggi protein, serta banyak makanlah buah dan sayuran. Setiap pagi, sebelum melakukan kegiatan sehari-hari biasakan untuk sarapan pagi ya sobat cantik. Tidak hanya bermanfaat untuk mencukupi kebutuhan energi Anda, tetapi juga untuk menghindari kebiasaan ngemil yang tidak sehat. Jangan biasakan untuk mengkonsumsi makanan cepar saji atau dikenal Junk Food.
4. Gaya hidup sehat
Mulailah hati anda dengan sikap yang positif, mudah-mudahan anda akan selalu sehat, nah belajarlah cara menghadapi setres yang berlebihan, jagalah diri baik-baik ya sobat cantik. Jauhi mengkonsumsi minuman alkohol dan rokok yang memiliki dampak negatif pada kehidupan Andayang tentu bisa sangat merugikan.
5. Banyak minum air putih.
Sebagian dari kita sangat kurang mengkonsumsi banyak air terutama air putih. Padahal sebagian besar dari tubuh kita terdiri dari air, dimana fungsi air sendiri bagi tubuh kita adalah untuk membawa nutrisi dan membawa oksigen mengalir keseluruh tubuh.
6. Meditasi dan khusuk beribadah
Melakukan meditasi akan memperlancar metabolisme tubuh dan menenangkan jiwa dan pikiran anda. Ini bisa dilakukan terutama setelah beribadah, kalau muslim ya dapat dilakukan sehabis sholat. Bisa diartikan juga meditasi ini adalah doa yang khusuk kepada sang pencipta alam semesta. Jika kita rajin beribadah pastinya kondisi jiwa dan raga kita selalu bersih dan suci.

Nah, Itulah beberapa cara hidup sehat dan benar yang bisa saya sampaikan untuk para pembaca IDS (Info Diet Sehat), semoga beberapa cara tersebut diatas bisa anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga bermanfaat untuk kita semua, Aamiin.

Subscribe to receive free email updates: